Ruangbelajar, Inovasi Tempat Belajar Seru Untuk Anak Kelas 2 SD

Ruangbelajar, Inovasi Tempat Belajar Seru Untuk Anak Kelas 2 SD

Ruangbelajar – Membuat pelajaran menjadi menyenangkan dan mudah dipahami bagi anak SD di masa pandemi itu tidaklah mudah. Perlu inovasi dan kreativitas lebih dari guru-guru untuk bisa membuat para muridnya menjadi paham dan betah mengikuti pelajaran.

Ruangguru, salah satu aplikasi bimbingan belajar online terbaik dan terbesar di Indonesia rupanya bisa menjadi solusi bagi para orangtua yang kesulitan dalam membimbing atau mengajari anaknya saat pembelajaran daring berlangsung.

Caranya gimana mas?

Caranya adalah dengan menggunakan produk Ruangbelajar by Ruangguru.

Apa sih Ruangbelajar itu?

Ruangbelajar merupakan salah satu layanan/produk yang dimiliki oleh aplikasi Ruangguru.

Layanan tersebut rupanya memberikan fasilitas menarik yang memungkinkan siswanya belajar mandiri dengan puluhan ribu video belajar beranimasi dan latihan soal. Bahkan video tersebut bisa di download terlebih dahulu untuk menghemat kuota.

Kenapa harus memilih Ruangbelajar?

Ada banyak alasan yang diberikan oleh Ruangguru agar kita bisa memilih ruangbelajar.

Alasan memilih ruangbelajar
Alasan memilih ruangbelajar

Pertama, Tingkat kepuasan pengguna bimbel online ruangbelajar sangat tinggi. Rating 9.3 dari skala 10.

Kedua, 96% pengguna menilai ruangbelajar lebih menarik dibandingkan pengajaran di sekolah.

Ketiga, 98% pengguna menilai ruangbelajar sangat membantu pemahaman konsep.

Keempat, 96% pengguna langsung naik nilainya setelah 3 bulan berlangganan.

Kelima, 98% pengguna menilai ruangbelajar sangat membantu persiapan ujian.

Keuntungan apa saja yang diperoleh dari Ruangbelajar?

Selain mendapatkan respon baik dari para penggunanya, ada banyak sekali keuntungan yang diberikan oleh Ruangbelajar.

Akses ruangbelajar di laptop kamu!

Jika kamu menganggap layanan ini hanya bisa diakses lewat smartphone, maka kamu salah besar. Ruangbelajar bisa digunakan di laptop untuk Sistem Operasi Windows dan Mac.

Aplikasi Ruangguru Dekstop
Aplikasi Ruangguru Dekstop

Cara menggunakannya cukup mudah karena kita cukup download aplikasi Ruangguru for Desktop, kemudian lanjutkan dengan proses instalasinya hingga selesai.

Layanan belajar online mandiri terlengkap

Sudah bukan hal yang asing jika kita menggunakan aplikasi ruangguru, maka kita akan mendapatkan akses materi belajar lengkap sesuai kurikulum.

Jadi jika kita menggunakan layanan ini, maka kita juga akan mendapatkan fasilitas tersebut lengkap dengan pendampingan Master Teacher dengan puluhan ribu video belajar yang dikemas dengan animasi yang menarik serta rangkuman infografis yang bikin kamu super paham.

ADAPTO

Ini fitur baru yang akan membuat kita lebih mudah memahami materi yang ada karena fitur ADAPTO akan memberikan jalan cerita dari video belajar yang lebih personal dan seakan-akan belajar dengan guru private.

Adapto
Fitur Adapto

Maksudnya gimana mas?

Jadi gini.. Setiap pilihan jawaban yang diambil siswa akan menentukan arah kelanjutan dari video yang dipelajari. Jadi kaya game itu lah. Seru kan..

Ratusan ribu soal dan pembahasan untuk mengasah kemampuan!

Sama seperti layanan lain di ruangguru, Ruangbelajar juga dilengkapi beragam fitur-fitur latihan seperti banksoal, Latihan Bab, Cek Kemampuan, dan Kuis untuk memastikan kamu sudah paham betul materi yang kamu pelajari.

Sulit Akses Internet? Gak masalah!

Semua materi belajar di Ruangguru dapat di-download dan diakses secara offline, tanpa butuh koneksi internet. Jadi ga usah takut kita kehabisan kuota saat belajar di layanan ini.

Ruangguru Adventure dan Teman Belajar

Ini fitur yang cukup menarik karena belajar di Ruangguru dilengkapi fitur gamification untuk membuat siswa lebih semangat dalam belajar. Semakin rajin, semakin banyak hadiah yang bisa dikumpulkan.

Ruangguru adventure
Ruangguru adventure

Pantau Perkembangan Belajar dengan Mudah!

Kita sebagai orangtua pasti ingin mengetahui perkembangan proses belajar anak.

Nah dengan layanan ini, para orangtua dapat memperoleh laporan belajar anak secara komprehensif hanya dengan mengetikkan “Rapor Anak” ke WhatsApp Ruangguru di 081578200000. Mudah dan hemat waktu.

Belajar bersama Master Teacher terbaik di mana saja

Salah satu keunggulan semua layanan ruangguru adalah kita akan didampingi oleh para master teacher terbaik. Jadi ga perlu ragu lah menggunakan produk dari ruangguru.

Inovasi Tempat Belajar Seru Untuk Anak Kelas 2 SD

Di bagian ini adalah hal yang paling menarik bagi saya yang memiliki anak kelas 2 SD. Inovasi yang diberikan benar-benar terasa membantu anak dalam memahami pelajaran sesuai dengan jenjang kelasnya.

Adanya karakter animasi bernama Dafa dan Lulu di video pembelajarannya juga benar-benar membuat anak yang terbiasa belajar sendiri di rumah karena Daring menjadi sedikit merasa punya teman belajar.

Seru dan benar-benar membantu anak dan orang tua dalam memahami pelajaran sekolah.

Ini sedikit contoh video animasi Dafa dan Lulu ketika membantu belajar anak SD kelas 2 belajar Matematika.

***

Nah, menarik dan inovatif kan layanan yang diberikan oleh ruangguru di atas. Kalau kamu tertarik buat mendaftarkan anak untuk mengikuti ruangbelajar, langsung aja deh meluncur ke situs resminya ruangguru. Pastinya selalu ada promo dan diskon untuk produk-produk yang diberikan.

Cuma seorang yang dulunya blogger, tapi sekarang mau ngeblog aja harus penuh perjuangan. Suka dengan teknologi dan sekarang lagi nyambi kerja di salah satu kampus swasta di Yogyakarta. Kalau libur ya liburan.. :-D

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terkait