Sisa dari Meet and Greet Film Terbang Menembus Langit

Sisa dari Meet and Greet Film Terbang Menembus Langit

Sudah tahu kalau om Fajar Nugros baru saja selesai menggarap film baru? Filmnya namanya “Terbang Menembus Langit

Banyak hal yang dapat dipelajari dari kehidupan yang kita jalani. Susah dan senang datang silih berganti. Mimpi dan harapan selalu ada dalam diri kita. Namun ketika kegagalan lebih sering datang menghampiri, apakah kita akan tetap berjuang untuk menggapai mimpi kita tersebut?

Jawaban dari pertanyaan di atas sepertinya hanya dapat dijawab oleh diri kita masing-masing. Keyakinan, kemauan, keuletan dan jiwa pantang menyerah yang kita miliki akan bertindak dominan dalam menjawab pertanyaan tersebut.

Film Terbang Menembus Langit
Fajar Nugros

Namun, jika kita mau melihat contoh kegigihan seseorang dalam menggapai mimpi dan kesuksesan, sepertinya kamu perlu melihat film Terbang Menembus Langit, film terbaru garapan Fajar Nugros dan rumah produksi Demi Istri.

***

MEET AND GREET

Kenapa aku bisa menyarankan kamu untuk melihat film Terbang Menembus Langit jika ingin melihat kegigihan seseorang yang menggapai mimpi dan kesuksesan?

Alasannya karena kemarin aku sudah nonton filmnya tanggal 10 April 2018 bareng dengan acara Meet and Greet cast film Terbang Menembus Langit di Lippo Plaza Jogja.

Di acara meet and greet tersebut aku dan teman-teman blogger jogja mendapatkan kesempatan untuk bertemu dengan para pemain film terbaru dari om Fajar Nugros tersebut.

Terbang Menembus Langit
Cast Film Terbang Menembus Langit

Dayu Wijanto, Indra Jegel dan Fajar Nugra menjadi 3 nama pemain yang pertama menampakan dirinya setelah dipanggil oleh MC. Dayu Wijanto sendiri memerankan Ibu Kos, sedangkan Indra Jegel dan Fajar Nugra menjadi Anak Kos.

Gaya Indra Jegel yang “kampret” berhasil membuat suasana menjadi lebih cair dan petjah. Pantes aja kau dapat juara SUCI 6 bang.. Kasihan MC kemarin, kau buat bingung dengan polah kelakuanmu.. haha.. Kompor gas lah.

Terbang Menembus Langit
Cast Film Terbang Menembus Langit (Aline, Delon, Marcel)

Setelah berbincang dan mengadakan doorprise sebentar, akhirnya MC memanggil pemain lainnya. Kali ini Aline Adita, Delon Thamrin dan Marcel Darwin yang masuk. Di film ini Aline berperan sebagai ibu yang anaknya banyak, termasuk ibunya Achun/Onggy Hianata (Dion Wiyoko), sedangkan Delon berperan sebagai kakak dari Achun. Nah kalau Marcel Darwin cuma jadi temennya Achun.

Sama seperti sebelumnya, Indra Jegel, Fajar Nugra berhasil membuat suasana meet and greet petjah karena emang mereka ribut ga jelas seh.

Terbang Menembus Langit
Cast Film Terbang Menembus Langit (Dion Wiyoko, Laura Basuki)

Acara meet and greet semakin petjah ketika Dion Wiyoko dan Laura basuki berjalan menuju panggung. Ya, wajar seh. Emang di film ini mereka berdua adalah orang yang paling ditunggu-tunggu. Dion Wiyoko berperan sebagai Onggy Hianata/Achun, sedangkan Laura Basuki sebagai Candra Dewi yang merupakan istri dari Achun.

Di akhir acara meet and greet diadakan foto bersama. Ini Blogger Jogja kurang ajar banget waktu foto bareng. panggungnya langsung penuh, para pemainnya malah jadi ga keliatan. Wkwk.

Para pemain #FilmTerbang berfoto bersama para blogger Jogja, komunitas @akberjogja, dan pemenang kuis Instagram di meet and greet #TerbangKeJogja di @lippoplazajogja_official . . . #segeraTerbang19April2018

A post shared by DIP (@demi_istri) on

Setelah foto bersama, akhirnya aku dan teman-teman langsung meluncur ke studio 4 Cinemaxx Lippo Plaza buat nonton bareng Fim Terbang Menembus Langit.

Tiket Nonton Film Terbang
Tiket Nonton Film Terbang

CERITA ABIS NONTON

Ada banyak cerita yang aku rasakan setelah nonton Film Terbang Menembus Langit. Aku ga mau banyak cerita soal filmnya ya, nanti yang ada malah “Spoiler“.

Jadi aku mau cerita kesan setelah nonton film ini.

Nonton Film Terbang
Habis Nonton Film Terbang

Pertama, menurutku film ini sangat layak untuk ditonton karena banyak mengajarkan arti keluarga, semangat dan keyakinan dalam mengejar mimpi. Kondisi keluarga yang dulunya miskin dapat berubah jika kita gigih dan terus berusaha.

Kedua, film ini ga monoton serius, atau sedih. Kekocakan yang diberikan oleh Fajar Nugra, Indra Jegel dan Mamat Alkatiri berhasil memberikan suasana baru yang menarik. Bahkan gaya Laura Basuki seringkali buat aku mesam-mesem dan bikin gregetan sendiri.

Ketiga, ending filmnya menurutku kurang menggigit karena kesuksesannya tidak langsung divisualkan lewat akting. Walaupun demikian, buatku pesannya sudah tersampaikan karena ada slide foto kesuksesan dari Onggy Hianata sebagai penggantinya.

Keempat, abis nonton film ini aku langsung cari biografi dari Onggy Hianata. Wkwk..

SINOPSIS

Terlahir di keluarga sederhana di Tarakan tak membuat Onggy (Dion Wiyoko) untuk berhenti bermimpi. Ia ingin melihat dunia, keluar dari Kalimantan.

Setelah mendapatkan restu dari keluarganya, Onggy berangkat melanjutkan kuliah ke Surabaya. Berbekal nilai-nilai kehidupan yang diberikan oleh ayahnya (Chew Kin Wah), Onggy menjalani perjuangan usahanya mulai dari berjualan apel, jagung bakar, dan kerupuk. Lalu datanglah hari di mana Candra (Laura Basuki) masuk ke kehidupannya secara tak sengaja di sebuah salon.

Tak menunggu lama, Onggy menikahi Candra. Bersama Candra, ia menjalani proses meraih cita-cita.

INFO FILM

Produser: Susanti Dewi

Sutradara & Penulis: Fajar Nugros

DoP: Padri Nadeak

Editor: Ganda Harta

Music Score: Aria Prayogi & Andreas Arianto

“Terbang” OST Terbang: Menembus Langit performed by Once Mekel

Pemain: Dion Wiyoko, Laura Basuki, Chew Kin Wah, Aline Adita, Melissa Karim, Dayu Wijanto, Baim Wong, Delon Thamrin, Marcel Darwin, Dinda Hauw, Erick Estrada, Indra Jegel, Mamat Alkatiri, Fajar Nugra, Cak Kartolo, Ibnu Jamil, Ibnu Widodo, Christiando Gunardi, dan Albee Felia Sukintjo.

TRAILER

***

Gimana? Sisa dari Meet and Greet Film Terbang Menembus Langit yang aku ikutin kemarin udah bikin penasaran buat nonton filmnya belum?

Jika penasaran, jangan lupa nonton di Bioskop tanggal 19 April 2018. Tak jamin abis nonton film Terbang Menembus Langit perasaanmu nano-nano. Dan semoga semangat dari Achun bisa membuat kita pantang menyerah ya. hehe

Cuma seorang yang dulunya blogger, tapi sekarang mau ngeblog aja harus penuh perjuangan. Suka dengan teknologi dan sekarang lagi nyambi kerja di salah satu kampus swasta di Yogyakarta. Kalau libur ya liburan.. :-D

4 thoughts on “Sisa dari Meet and Greet Film Terbang Menembus Langit

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Terkait