Cara Reset Smartwatch Amazfit Neo
Cara Reset Smartwatch Amazfit Neo – Setelah hampir 3 bulan lebih tidak menggunakan jam tangan Amazfit Neo karena strap jam yang sudah hampir putus, baterai smartwatch itu pun ternyata habis.
Baterai smartwatch amazfit neo yang habis dan lama tidak dicharge ternyata membuat smartwatch menjadi error. Waktu dan tanggal yang tertera di jam tidak sesuai dengan waktu sebenarnya. (saat itu menunjukkan tanggal 17 september pukul 10:59 PM)
Melihat masalah yang terjadi, maka maskris mencoba untuk melakukan konfigurasi melalui aplikasi Zepp (aplikasi untuk mengkontrol smartwatch Amazfit).
Ketika mencoba untuk mengakses aplikasi, masalah baru muncul. Aplikasi Zeep tidak bisa melakukan pairing dengan smartwatch dan muncul pesan error “The device has been paired with another account or app. To continue paring, please first unpair it or restore it to factory settings.”
Ok.. karena sudah pasti tidak bisa disetting lewat aplikasi, maka cara terakhir adalah melakukan reset amazfit neo ke setelan pabrik.
Cara Reset Amazfit Neo
Untuk dapat melakukan reset smartwatch amazfit neo ke settingan pabrik, kita perlu melakukan langkah berikut:
- Tekan tombol Back+down secara bersamaan
- Pilih tombol Select untuk reset
Koneksikan ulang Amazfit Neo ke Aplikasi Zepp
Setelah berhasil melakukan reset smartwatch Amazfit Neo, langkah selanjutnya yang perlu kita lakukan adalah melakukan koneksi ulang smartwatch ke Aplikasi Zepp yang ada di smartphone kita.
Cara untuk mengkoneksikan ulang amazfit neo ke aplikasi Zepp adalah sebagai berikut:
- Select Devices yang akan kita Pairing
Pada bagian ini pilih watch
- Pilih Manual Pairing
- Tekan tombol select untuk menyelesaikan pairing
- Proses Pairing Selesai
- Smartwatch berhasil dikoneksikan kembali ke Aplikasi.
***
Yey, akhirnya sekarang smartwatch Amazfit Neo yang maskris miliki bisa kembali digunakan dengan normal. Semoga sedikit cerita dan cara reset smartwacth amazfit neo ini bisa membantu teman-teman yang mengalami hal yang sama ya.